Tentang Kami

Tahu YUN-YI berdiri sejak tahun 1940. Didirikan dan dirilis oleh Bapak Liauw Hon Tjan di Bandung. Di awal berdirinya sama seperti pabrik tahu yang lain, proses produksi kami masih menggunakan peralatan yang sangat sederhana. Setiap dinihari kami memulai proses produksi Tahu YUN-YI, hal ini dilakukan guna untuk memenuhi permintaan pasar pada umumnya.

 

Kata YUN-YI sendiri berasal dari Bahasa Mandarin yang artinya “Selalu Bermanfaat atau Beruntung”, filosofi kata inilah yang mendorong dan menjadikan tujuan utama kami, agar produk-produk yang dihasilkan Tahu YUN-YI selalu memberikan manfaat bagi masyarakat pada umumnya.

Sertifikat

Halal Indonesia

Sertifikat Halal dari Majelis Ulama Indonesia Nomor 01191000020705 di Bandung

BPOM RI MD

Sertifikat BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) RI MD 232228001874

Tentang

Tahu YUN - YI

Didirikan dan dirilis oleh Bapak Liauw Hon Tjan di Bandung. Di awal berdirinya sama seperti pabrik tahu yang lain, proses produksi kami masih menggunakan peralatan yang sangat sederhana. Setiap dinihari kami memulai proses produksi Tahu YUN-YI, hal ini dilakukan guna untuk memenuhi permintaan pasar pada umumnya.

Kata YUN-YI sendiri berasal dari Bahasa Mandarin yang artinya “Selalu Bermanfaat atau Beruntung”, filosofi kata inilah yang mendoro dan menjadikan tujuan utama kami, agar produk-produk yang dihasilkan Tahu YUN-YI selalu memberikan manfaat bagi masyarakat pada umumnya.

Kacang kedelai adalah bahan baku utama pembuatan Tahu YUN-YI. Kacang kedelai adalah penghasil protein nabati tertinggi setelah telur dan daging. Untuk itu, guna mempertahankan kualitas produksi, sampai saat ini kami selalu menggunakan bahan baku kedelai pilihan serta mempertahanan proses produksi yang memenuhi unsure higienis.

Pada awalnya Tahu YUN-YI dijual di pasar-pasar tradisional

oleh pedagang keliling dengan hanya menggunakan sepeda ontel atau bahkan hanya dengan berjalan kaki saja. Hingga saat ini tahu YUN-YI sudah berkembang pesat, tidak hanya di pasar tradisional, kita bisa membeli Tahu YUN-YI di pasar modern. Saat ini Tahu YUN-YI telah membuka pabrik di Bogor, Bekasi, dan Semarang, hal ini kami lakukan untuk memenuhi permintaan konsumen yang jauh di luar Kota Bandung.

Tahu YUN-YI tidak hanya memproduksi tahu kuning dan putih saja

Di Tahu YUN-YI kita bisa membeli prduk tahu dengan berbagai jenis, ada tahu ustra, tahu tawar, tahu air, tahu han’s, serta produk olahan dari bahan baku kacang kedelai, seperti susu sari kedelai, kulit tahu, fucuk tahu, serta batagor siomay Tahu YUN-YI. Untuk menjaga kepercayaan konsumen kami telah memiliki PIRT dari Dinas Kesehatan dan informasi kandungan GIZI dari SUCOFINDO. Tahu YUN-YI menjadi salah satu pelopor produsen tahu yang mendapatkan sertifikasi halal dari MUI.

outlet

Outlet Tahu YUN-YI

Jl. Laswi No.1 H, Kacapiring, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat 40271

Jl. Peta No.7, Suka Asih, Kec. Bojongloa Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40242

Jl. Jend. H. Amir Machmud No.196, Cibabat, Kec. Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat 40523